ARTICLE AD BOX
Jakarta -
Semur telur ini rasanya manis gurih dengan kuah pekat. Ditambah bumbu rempah dan kecap manis, rasanya jadi makin sedap. Bisa jadi menu makan siang atau bekal.
Telur bisa jadi pilihan lauk enak. Karena mudah didapat, murah dan gampang diolah dengan berbagai bumbu. Selain dibuat telur balado yang pedas, juga enak dimasak dengan bumbu semur Betawi yang gurih legit.
Selain bumbu bawang, semur Betawi memakai rempah berupa kayu manis, cengkih dan daun salam. Tambahan kemiri dalam bumbunya memberi rasa gurih yang kuat dan enak.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilih telur yang sama besar dan rebus hingga matang. Setelah dikupas, telur bisa langsung dimasak dengan kecap manis dan bumbu rempah. Kuahnya yang pekat cocok dipadukan dengan nasi pulen hangat. Berikut resep selengkapnya.
Resep Semur Telur Betawi
Dengan bumbu rempah dan kecap manis, telur ayam bisa jadi lauk enak untuk bekal.
45 menit | mudah | 6 |
Daerah Asal Masakan : Jakarta | ||
Kategori Masakan : telur |
Bahan Bahan
- 6 butir telur ayam
- 4 sdm minyak sayur
- 3 cm kayu manis
- 3 butir cengkih
- 2 lembar daun salam
- 150 ml kecap manis
- 500 ml air
- Haluskan:
- 5 butir kemiri
- 8 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1/2 butir pala
- 1 sdt merica bubuk
- 2 sdt garam
- Taburan:
- bawang merah goreng
Cara Memasak:
- Rebus telur hingga matang. Angkat, rendam air dingin lalu kupas kulitnya.
- Tumis Bumbu Halus hingga wangi dan matang.
- Masukkan telur rebus.
- Tuangi air, tambahkan kecap manis, kayu manis, cengkih dan daun salam.
- Beri kecap dan air.
- Masak dengan api kecil hingga bumbu meresap, telur berwarna kecokelatan dan kuah susut.
- Angkat taburi bawang merah goreng dan sajikan hangat.
Telur ayam segar untuk smeur telur betawi. Foto: iStock
Tips membuat semur telur Betawi:
1. Telur ayam bisa dipakai jenis telur negeri, omega toga atau telur ayam kampung. Pilih telur yang segar dan cuci bersih sebelum direbus.
2. Untuk kuah semur bisa disesuaikan dengan selera, bisa dibuat kental dengan merebus sedikit lebih lama.
Simak Video "3 Rekomendasi Jajanan Hits di Barito"
[Gambas:Video 20detik]
(odi/odi)