ARTICLE AD BOX
Jakarta -
Sebuah restoran di Australia menawarkan menu unik berupa burger yang dipadukan dengan Indomie goreng. Menunya langsung laris manis!
Pecinta mie instan pasti sudah tak asing lagi dengan Indomie. Merek mie instan asal Indonesia tersebut selalu menjadi makanan favorit sejuta umat.
Indomie tak hanya menjadi kecintaan orang Indonesia, tetapi juga orang di negara lainnya. Bahkan, Indomie dijadikan menu spesial di beberapa restoran di luar negeri.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Salah satunya sebuah restoran bernama St Burg di Australia. Lewat Instagramnya @st.burgs (05/09/24) ia meluncurkan menu baru dan unik, yakni burger yang dipadukan Indomie goreng.
Wow! Indomie Goreng jadi Menu Viral di Restoran Australia Foto: Instagram @st.burgs
Menu yang diberi nama Big D Sauce tersebut memadukan antara patty burger, Indomie goreng, dan saus homemade. Uniknya, mie gorengnya bertekstur renyah.
Mie tersebut dimasak di atas wajan untuk menggoreng daging patty burger. Kemudian, mienya diberi saus keju dan saus cabai. Harga seporsinya dibanderol sekitar Rp 157.000.
Yang tak kalah menarik dari menu ini adalah kemasannya. Kemasannya menggunakan mangkuk kertas bergambar ilustrasi hasil kolaborasi dengan seniman Marcos Diaz.
Terdapat tulisan 'The D Goreng' pada kemasan tersebut. Tak disangka, menu unik dengan paduan Indomie goreng itu pun menjadi viral dan jadi incaran food vlogger di Australia.
Menu Indomie goreng di Australia ini dibanderol Rp 157.000. Foto: Instagram @st.burgs
Salah satu food vlogger yang eksis dengan akun @melbourneinfood mengatakan bahwa menu ini sayang untuk dilewatkan karena menawarkan cita rasa yang unik.
"Saya suka Indomienya terasa renyah dengan remukan daging patty dan keju yang lumer di mulut," ujarnya dalam videonya.
Menu unik tersebut tersedia dalam periode tertentu. Meskipun jauh dari jangkauan orang Indonesia, tetapi sukses menarik perhatian netizen Indonesia.
"Emang udah gak tertandingi lagi, kalau Indomie segitu populernya. Di Australia aja jadi menu viral," tulis netizen.
"Ini kalau di Indonesia sudah diantre sih kayak yang udah-udah. Ikut seneng Indomie dari Indonesia tapi populer juga di luar negeri," tulis netizen lainnya.
(raf/odi)