ARTICLE AD BOX
Pontianak -
Anak di Pontianak, Kalimantan Barat, Ahmad Nizam Alfahri (6), ditemukan tewas di dalam karung setelah dilaporkan hilang oleh ayahnya, Ichan (37). Bocah tersebut tewas setelah dianiaya oleh ibu tirinya, Iftahurrahmah (24).
"Korban mengalami kekerasan dan penelantaran oleh ibu tirinya yang menyebabkan meninggal dunia kemudian dibungkus menggunakan plastik dan karung," ujar Kabid Humas Polda Kalbar Kombes Raden Petit Wijaya seperti dilansir detikSulsel, Jumat (23/8/2024).
Mayat korban ditemukan di rumahnya di Jalan Purnama Agung, Kelurahan Parit Tokaya, Kecamatan Pontianak Selatan, Kamis (22/8), sekitar pukul 19.05 WIB. Sebelumnya, ayah korban bersama pelaku sempat membuat laporan ke polisi bahwa anaknya hilang diculik dua orang tidak dikenal (OTK) pada Rabu (21/8).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"(Belakangan) Pelapor (ayah korban) ditelepon oleh mertuanya bahwa mendapat laporan langsung dari pelaku jika korban sudah meninggal dan masih di sekitar rumahnya," bebernya.
Mayat korban sempat tak ditemukan. Namun pada sore harinya ayah korban mencium aroma tak sedap dari belakang rumah.
"Setelah dilakukan pencarian terhadap penyebab dari bau itu, pelaku dan ayah korban melihat sebuah benda yang berat dan terbungkus plastik, setelah dibuka benar adanya bahwa kaki itu adalah kaki anak kandung pelapor yang dinyatakan hilang dalam keadaan meninggal," terangnya.
Simak selengkapnya di sini.
(aik/aik)