ARTICLE AD BOX
Jakarta -
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno melaksanakan upacara HUT RI ke-79 di Kepulauan Seribu, tepatnya di Pulau Pramuka.
Sandiaga Uno datang dengan menggunakan baju adat Kalimantan Timur yang didapatnya ketika berada Kabupaten Berau. Kesempatan Upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 ini menurutnya sebagai representasi dari dukungan pemerintah kepada wilayah 3T (tertinggal, terluar, terdepan).
Walaupun secara pariwisata Kepulauan Seribu ini cukup banyak dijadikan destinasi wisata, namun di aspek lainnya Sandiaga berujar masih tertinggal daripada di daratan Kota Jakarta.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ini merupakan keberpihakan pemerintah pusat kepada daerah yang terdepan, terluar, dan terjauh. Dan di beberapa aspek masih tertinggal dibandingkan dengan teman-teman kita di daratan daerah khusus Jakarta," ucap Sandiaga kepada wartawan di Lapangan Upacara Pulau Pramuka, Sabtu (17/8/2024).
Sandiaga Uno laksanakan upacara HUT Kemerdekaan RI KE-79 di Pulau Pramuka Foto: (Lugas/detikcom)
"Oleh karena itu saya sangat mengapresiasi kehadiran Pak Menpora dan Pak Bupati dan jajarannya ini menunjukkan keberpihakan kita dan semoga daerah Kepulauan Seribu yang selama ini mengalami banyak tantangan bisa segera mencapai banyak kemajuan menuju Indonesia Emas 20245," sambung Mas Menteri sapaan akrabnya.
Dalam kesempatan yang sama, Sandiaga yang ditemani oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo mengatakan kehadirannya bersama Menparekraf itu selain meninjau potensi wisata dan olahraga. Di sisi lain juga mengikuti arahan presiden untuk melaksanakan Upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 di wilayah 3T.
"Kebetulan hari ini saya bersama Pak Sandi, ini salah satu dari sembilan menteri yang ditugaskan Bapak Presiden (Joko Widodo) untuk melakukan upacara di wilayah yang tadi Pak Sandi bilang 3T. Dan ini saya diajak Pak Sandi untuk melihat langsung Kepulauan Seribu karena saya yakin dengan potensi baharinya dan pariwisatanya sebenarnya juga ini sangat potensi kita kembangkan menjadi pusat olahraganya air, open water ataupun sailing," katanya.
Pada upacara kali ini, Sandiaga menjadi inspektur upacara dan seluruh peserta upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 diikuti oleh berbagai instansi mulai dari ASN, Satpol PP hingga siswa SMA.
Warga Pulau Pramuka pun antusias menyaksikan berlangsungnya kegiatan yang khidmat ini, walaupun cuaca panas menyengat tepat berada di atas kepala.
Turut hadir pula dalam Upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 ini Bupati Kepulauan Seribu Junaedi, Camat Kepulauan Seribu Utara Angga Saputra, hingga Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Ajie Lukman Hidayat.
(bnl/bnl)