ARTICLE AD BOX
Jakarta -
Indonesia memiliki sejarah panjang dari era kerajaan, kolonial hingga era modern. Bukti kerajaan-kerajaan itu bisa dilihat di pulau Jawa sampai sekarang.
Di bangku sekolah, pelajaran sejarah mengajarkan kita tentang kerajaan-kerajaan, dari era Hindu, Buddha, dan Islam. Sampai sekarang, ternyata masih terdapat beberapa kerajaan yang masih eksis, terutama di Pulau Jawa.
Yuk simak beberapa di antaranya:
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Kesultanan Yogyakarta
Kesultanan Yogyakarta atau Ngayogyakarta Hadiningrat ini berdiri sejak 1755 dan raja pertama yang menjabat di kesultanan itu adalah Pangeran Mangkubumi atau Sri Sultan Hamengkubuwono 1.
Kerajaan ini mulanya merupakan pecahan dari Kerajaan Mataram islam yang terpecah menjadi dua, pembagian wilayah itu tertuang pada Perjanjian Giyanti.
Di tahun 1950, Kesultanan Yogyakarta resmi berubah menjadi yang kita kenal saat ini yakni Daerah Istimewa Yogyakarta. Dan hingga saat ini gelar untuk pemimpin-pemimpin daerah tersebut masih menggunakan gelar Hamengkubuwono.
2. Kesultanan Surakarta
Dari terpecahnya Kerajaan Mataram Islam menjadi dua, pertama adalah Kesultanan Yogyakarta maka satu pecahannya lagi menjadi Kesultanan Surakarta atau Kesultanan Surakarta Hadiningrat. Pusat kerajaan ini berada di Surakarta atau dikenal juga Solo.
Pecahnya Kerajaan Mataram Islam merupakan taktik dari kolonial Belanda untuk melanggengkan kekuasaan mereka dengan cara adu domba. Alhasil perpecahan Kerajaan Mataram Islam itu menjadi Kesultanan Yogyakarta dan Kesultanan Surakarta.
3. Kesultanan Cirebon
Kesultanan Cirebon ini disebut sebagai jembatan untuk kebudayaan di Jawa Tengah dan Jawa Barat, Kesultanan Cirebon ini memiliki corak Islam yang begitu mahsyur di abad 15-16 Masehi. Memiliki letak yang cukup strategis menjadi kesultanan ini sebagai jalur perdagangan dan pelayaran yang cukup vital antar pulau di masa itu.
Kesultanan Cirebon didirikan oleh Pangeran Cakrabuana atau Walangsungsang atau Haji Abudllah Imam pada tahun 1430. Ia sangat aktif dalam penyebarluasan agama Islam dan Kesultanan Cirebon meningkat kejayaannya ketika dipimpin oleh Sunan Gunung Jati.
4. Kesultanan Kanoman
Kesultanan Kanoman ini didirikan oleh Pangeran Muhamad Badrudi Kertawijaya atau Sultan Anom 1 di tahun 1678. Sebelumnya, Kesultanan Kanoman ini merupakan pecahan dari Kesultanan Cirebon pada tahun 1666.
Di masa kekosongan 1666 hingga 1678 itu Kesultanan Cirebon diambil alih kekuasaannya oleh Kerajaan Mataram. Berjalannya waktu dan tak puasnya pengambilahinan tersebut hingga menimbulkan konflik.
Akhirnya Kesultanan Cirebon dipecah dan salah satunya Kesultanan Kanoman yang diberikan Pangeran Muhamad Badrudin Kertawijaya.
Jejak-jejak peradaban kerajaan-kerajaan di atas masih bisa dilihat hingga sekarang di setiap wilayahnya. Masih terdapat keraton atau tempat pemerintahan dan tempat tinggal raja-raja yang menduduki kursi kekuasaan.
Peninggalan kerajaan-kerajaan tersebut kini menjadi sebuah destinasi wisata yang sering dikunjungi oleh para wisatawan yang ingin melihat dan menggali informasi tentang sejarah kerajaan tersebut.
Jadi keraton mana saja yang sudah kamu datangi?
(wsw/wsw)