ARTICLE AD BOX
Liputan6.com, Jakarta Kata pesta tidak melulu tentang dentuman nada, lampu strobo, ataupun alkohol. Pesan inilah yang ingin disampaikan Keebo, Bravy, dan Mister Aloy dalam lagu terbaru mereka "We Like to Party."
Lagu ini bukan sekadar musik pengiring lantai dansa, melainkan anthem kebebasan, ruang aman, komunitas, dan keberanian merayakan diri sendiri. Lewat karya ini, ketiganya menawarkan perspektif baru bahwa esensi pesta terletak pada kebersamaan itu sendiri.
"Konteks ‘We Like to Party’ ini tidak melulu harus tentang ‘kita pergi party-minum-mabuk.’ Untuk membuat ‘party,’ berarti harus ada lebih satu orang yang mau kompromi dan ‘ketemu di tengah’ agar yang tadinya sendirian jadi bersama," kata Aloy kepada wartawan.
"Nah, lagu ini merayakan proses dan hasilnya. Kita dari latar belakang berbeda, punya satu rumah (Package Collective). Mau main sejauh dan selama apa pun luar dari rumah kita akan selalu kembali bersama," Mister Aloy menambahkan.
Hyuna baru saja merilis sebuah video musik baru berjudul I'm Not Cool. Ini adalah lagu utama dari mini album ketujuh milik HyunA.
60 Sampai 70 Persen
Dari sisi teknis, proses kreatif ketiganya berjalan sangat cair dan saling melengkapi. Bravy, yang dikenal dengan sentuhan produksinya yang eksplosif, memaparkan bagaimana lagu ini terbentuk di studio.
"Sebenarnya lagu ini sudah 60 sampai 70 persen jadi saat pertama kali didengarkan ke Keebo. Saat kita duduk bareng di studio dan mengulik apa yang bisa kita tambahkan dari Keebo, satu hal yang kita sepakati betapa spesialnya bassline yang Keebo produksi," jelas Bravy.
"Jadi bassline yang kamu dengar dari awal-awal masih demo pun masih bassline yang akan kamu dengar saat menikmati ‘We Like to Party’. Dari bassline yang sudah oke ini, gue dan Aloy memasukan influence kita dengan lead yang catchy dan sound dari Aloy," ia menyambung.
Mobil Melulu
Jiwa party yang mereka usung tidak hanya berhenti pada audio, namun juga diperkuat melalui visual yang sarat akan dunia otomotif. Sebuah hobi yang ternyata menjadi benang merah tak terduga yang menyatukan Keebo, Bravy, dan Mister Aloy di luar panggung juga studio.
“Ya kan, kita bisa jadi dekat seperti sekarang karena kalau ngumpul ngomongin mobil melulu. Kebetulan yang ladenin hobi gue ya Bravy dan Aloy ini. Kita ingin ada shout out khusus lewat visualnya karena telah menyatukan kami," tutur Keebo.
Anthem Buat Yang Suka Party
Keebo menegaskan lagu ini anthem untuk semua orang, tanpa memandang latar belakang atau preferensi cara mereka bersenang-senang. "We Like to Party" resmi dirilis pada 30 Oktober 2025 di semua platform streaming digital.
"Ini anthem buat semua yang suka party. Mau kamu anak party benaran ataupun anak otomotif. Karena berkumpul dan bersenang-senang adalah hak kita semua,” tutup Keebo.

17 hours ago
3
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5399299/original/070010800_1761919851-WhatsApp_Image_2025-10-31_at_20.51.04__1_.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5399311/original/078340400_1761923649-Labah-LabahMerahPoster.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5399298/original/065513300_1761919851-WhatsApp_Image_2025-10-31_at_20.51.04.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1535182/original/94ff032f7b45b4fbbc28690fcfeab5c8-062044500_1489396957-Untitled-10.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5398142/original/075984800_1761862383-000_82KJ663.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5399247/original/039436200_1761914916-WhatsApp_Image_2025-10-31_at_12.45.24.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5399221/original/090204400_1761912087-IMG-20250605-WA0000__2_.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5399199/original/012714200_1761910117-Mentari_TV.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5398650/original/008744700_1761892957-IMG-20251031-WA0015__1_.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5399218/original/077291700_1761911850-Logo_Soundrenaline.jpg)


:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5399130/original/055416600_1761907129-IMG_7452-01.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5241048/original/078491900_1748938441-SnapInsta.to_503080553_17935178598042926_5128812633853283662_n.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5040223/original/096198100_1733623619-WhatsApp_Image_2024-12-08_at_05.28.43.jpeg)

:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5155000/original/065576600_1741424214-Drakor_tentang_Zombie_13.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5365916/original/026713100_1759210339-moon-river-2-1.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5387438/original/020045200_1761042254-ilustrasi_nonton_film_horor.jpg)



















